Panduan Cara Mengisi Link MDAC Malaysia yang Benar

22 Dec 2024
Panduan Cara Mengisi Link MDAC Malaysia yang Benar

Malaysia Digital Arrival Card (MDAC) adalah formulir digital wajib yang harus diisi oleh semua wisatawan yang berkunjung ke Malaysia. Formulir ini berisi data pribadi Anda, informasi perjalanan, dan tujuan kunjungan. MDAC berfungsi untuk mempercepat proses imigrasi dan meningkatkan keamanan perjalanan. Anda dapat mengisi MDAC secara online melalui situs resmi imigrasi Malaysia paling lambat 3 hari sebelum keberangkatan. Pastikan data yang Anda isi akurat dan lengkap, karena kesalahan dalam pengisian dapat menyebabkan penundaan saat pemeriksaan imigrasi. Berikut panduan caranya


(Terjemahan dari B.Inggris ke B.Indonesia)

Tabel 1

Bahasa Inggris Bahasa Indonesia

Name: Nama

Passport No.: Nomor Paspor

Date of Birth: Tanggal Lahir

Nationality/Citizenship: Kewarganegaraan

Sex: Jenis Kelamin

Date of Passport Expiry: Tanggal Paspor kedaluwarsa


tabel 2

Email Address: Alamat Email

Confirm Email Address: Konfirmasi Alamat Email

Country / Region Code: Kode Internasional Telefon

Confirm Country / Region Code: Konfirmasi Kode Internasional Telefon

Mobile Number: Nomer Telefon / HP

Confirm Mobile Number: Konfirmasi Nomer Telefon / HP


Catatan Penting

Untuk kode internasional telepon indonesia: +62

Maka jika no telp anda 081809911118

Maka format yang benar jadi +6281809911118

Dengan mengganti angka “0” menjadi “+62”


Tabel 3

Date of Arrival: Tanggal Kedatangan

Date of Departure: Tanggal Keberangkatan (Pulang)

Mode of Travel: Metode Perjalanan

Last Port of Embarkation: Negara (Airport) Terakhir Sebelum Masuk Malaysia

Accommodation of Stay: Akomodasi Tempat Tinggal

Adress (In Malaysia): Alamat di Malaysia

State: Negeri / Kota

Penting!!

Pengisian Tabel Tanggal Kepulangan: apabila belum memiliki tiket pulang ke indonesia maka pasien dapat mengisi 3-5 hari setelah tiba.

Apabila petugas imigrasi menanyakan terkuat tiket pulang dan anda belum memiliki tiket untuk pulang, maka anda bisa menjawab jika kedatangan anda ke Pulau Penang dengan tujuan untuk berobat dan belum dapat memastikan kapan proses pengobatan dan perawatan selesai.

Akomodasi tempat tinggal : dapat dipilih mengikut tujuan.

atau isi saja “OTHERS atau nama RS yg dituju.


tabel 4

Postcode: Kode pos

City: Area Kota


Syarat Masuk Umum ke Malaysia

Ketika berencana untuk berkunjung ke Malaysia, ada beberapa syarat umum yang berlaku seperti

Paspor

Pastikan paspor Anda masih berlaku minimal 6 bulan sejak tanggal keberangkatan.

Visa

Untuk sebagian besar wisatawan Indonesia, visa tidak diperlukan untuk kunjungan singkat. Namun, jika Anda memiliki tujuan khusus atau akan tinggal dalam jangka waktu yang lama, visa mungkin diperlukan.

Tiket Pesawat Pulang Pergi

Bukti bahwa Anda akan kembali ke negara asal.

Bukti Akomodasi

Reservasi hotel atau tempat tinggal lainnya.

Uang Tunai yang Cukup

Bukti bahwa Anda memiliki cukup uang untuk membiayai perjalanan Anda.

Asuransi Perjalanan

Disarankan untuk memiliki asuransi perjalanan yang mencakup biaya medis dan evakuasi.


Cara Mudah Berobat Ke Malaysia

Namun jika keberangkatan anda bertujuan untuk proses pengobatan ke penang malaysia dan membutuhkan informasi lebih jelas mengenai prosedur pengobatan atau keperluan mengatur jadwal/janji dengan rumah sakit/spesialis tujuan maka silahkan diskusikan bersama expediheal.com yang merupakan platform khusus pengobatan ke luar negeri untuk membantu mempermudah proses pengobatan anda.  expediheal.com telah terintegrasi dengan semua rumah sakit ternama di penang malaysia sehingga kemanapun anda ingin melakukan pengobatan lanjut hubungi langsung expediheal.com